Marc Marquez Bertamu ke Istana, Bicara Balap hingga Masa Depan Olahraga Indonesia

Detak INews
Selasa, 30 September 2025 | 22.34 WIB Last Updated 2025-09-30T15:34:49Z
Presiden Prabowo bertemu Marc Marquez

 Jakarta – Suasana Istana Negara sore itu berbeda dari biasanya. Di antara lalu-lalang tamu kenegaraan, hadir seorang tamu istimewa: Marc Marquez. Sang juara dunia MotoGP 2025, yang dikenal dengan julukan The Baby Alien, melangkah mantap memasuki gerbang istana bersama Menteri Pemuda dan Olahraga, Erick Thohir, serta dua pebalap muda Indonesia, Mario Suryo Aji dan Veda Ega Pratama.

Pertemuan Marquez dengan Presiden Prabowo Subianto berlangsung sekitar satu jam. Di balik ruangan tertutup, obrolan mereka tak sekadar soal balapan, tetapi juga tentang mimpi besar: menjadikan olahraga sebagai jembatan ekonomi dan pariwisata.

“Bapak Presiden sangat menyambut baik kehadiran Marc Marquez. Ini bukan sekadar pertemuan, tapi simbol bahwa olahraga bisa membawa nama Indonesia semakin dikenal dunia,” ujar Erick Thohir selepas pertemuan.

Erick mengungkapkan, salah satu topik yang mencuat adalah sport tourism. MotoGP Mandalika 2025, misalnya, telah menjadi bukti nyata bagaimana olahraga bisa menggerakkan ekonomi. “Dampaknya luar biasa, mencapai Rp 4,8 triliun. Tiket pun hampir ludes terjual. Artinya, olahraga ini memberi manfaat yang lebih luas dari sekadar tontonan,” katanya.

Tak hanya itu, Presiden Prabowo juga mendukung gagasan Erick mengenai dana pensiun bagi atlet dan pelatih. “Presiden senang dengan ide tersebut, tapi tentu butuh kajian matang. Harapannya, para atlet yang mengharumkan nama bangsa punya masa depan yang terjamin,” tambahnya.

Bagi Marquez, pertemuan ini juga menjadi kehormatan tersendiri. Bukan hanya bertemu kepala negara, tapi juga bisa menyaksikan bagaimana Indonesia memberi perhatian besar pada olahraga. Apalagi, hadir pula Mario dan Veda—dua pebalap muda yang tengah meniti jalan untuk bisa menorehkan prestasi di level dunia.

Sore itu, di ruang Istana, olahraga bukan hanya dibicarakan sebagai pertandingan. Ia hadir sebagai mimpi, investasi, sekaligus warisan bagi generasi berikutnya.

(Ay)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Marc Marquez Bertamu ke Istana, Bicara Balap hingga Masa Depan Olahraga Indonesia

Trending Now

iklan